Lasagna


Ingredients:
2 ltr air
1 sdm minyak goreng
250 gram/9 lembar lasagna kering


Saus pasta daging:
2 sdm margarin
8 siung bawang putih cincang
1 buah bawang bombay cincang
300 gram daging sapi cincang
100 gram pasta tomat (kemaren ibu cuma pake dikit makanya pucet ...)
150 ml saus tomat (kalo kebanyakan bisa dikurangin jadi 100)
1 sdm oregano bubuk1 sdt basil bubuk
3 sdm gula pasir
1 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
200 ml air
4 buat tomat, buang isinya, potong dadu (ibu pake 3 aja)


Saus keju:
2 sdm margarin
50 gram tepung terigu
500 ml susu cair
150 gram keju cheddar (parut)
1 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
50 ml krim kental


Taburan:
2 sdm keju permesan
100 gram keju ceddar parut


Directions:
1. Didihkan air bersama minyak goreng, masak lasagna kurang lebih 10 menit, angkat dan tiriskan.
2. Siapkan pinggan tahan panas ukuran 20cm bentuk segiempat, olesi dengan margarin sisihkan
3. Saus pasta daging: panaskan margarin, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum, masukkan daging sapi cincang, pasta tomat, saus tomat, oregano, basil, gula pasir, garam,merica bubuk dan tomat masak sebentar tambahkan air dan masak hingga dagiing matang dan kuah menyusut, angkat.
4. Saus keju: panaskan margarin, masukan tepung terigu, aduk2, masukan susu cair, krim kental garam dan merica. Setelah mengental tambahkan keju cheddar, masak sebentar, angkat.
5. Penyelesaian: Letakkan 3 kulit lasagna di dasar, tuangkan setengah bagian saus pasta daging, tuangkan sepertiga bagian saus keju, taburi keju cheddar. Letakkan kulit lasagna, tuangkan saus daging dan sepertiga bagian saus keju tutup kembali dengan sisa kulit lasagna, tuangkan saus keju, tabburi dengan keju permesan dan keju cheddar.
6. Panggang dalam oven dengan temperatur 175 derajat celcius selama 30 menit.


Selamat mencoba ....


Comments :

1
Tukang Sapu mengatakan...
on 

gampang juga yach buatnya....

minta istri buatin ach.........

Posting Komentar